10 Trik Belajar Efektif dan Efisien


Belajar yang baik seharusnya belajar yang dapat mendukung pencapaian tujuan-tujuan jangka pendek dan jangka panjang yang bermanfaat bagi kehidupannya.Belajar adalah kewajiban seorang pelajar. Pelajar yang baik tentunya harus belajar yang baik, belajar yang baik adalah belajar yang menghasilkan peningkatan pengetahuan, sikap dan atau ketrampilannya. 

Belajar yang berkualitas bagi seorang pelajar adalah belajar yang efektif dan efisien.   Belajar  yang tidak bermutu sama dengan buang-buang energi.Nah, bagaimana  cara belajar yang efektif dan efisien itu?
Berikut 10 cara belajar yang efektif dan efisien: 
  1. Berdoa sebelum dan sesudah belajar, agar diberi kemudahan dalam menerima ilmu dan agar ilmu tersebut akan selalu diingat dan bermanfaat.
  2. Dalam hidup ini kita membutuhkan tujuan sebagai patokan. Dengan tujuan, hidup kita akan menjadi lebih terarah. Begitu pula dengan belajar, tentukanlah tujuanmu belajar!
  3. Tentukan target yang ingin dicapai dari hasil belajarmu, misalnya lulus dan diterima di PTN dambaanmu.
  4. Belajarlah secara rutin. Buatlah jadwal belajar dan taati jadwal itu. Kamu yang paling mengerti seberapa porsi waktu dan seberapa sering waktu untuk belajar, sesuaikanlah dengan kemampuanmu. Hindari SKS, yaitu Sistem Kebut Semalam, karena kamu terburu-buru dengan waktu semalam tersebut hingga tidak banyak materi yang dapat kamu pahami.
  5. Istirahatlah setelah belajar, berikan rehat bagi diri kalian sendiri dari aktifitas belajar, misalnya setelah belajar selama satu jam istirahatlah selama 5 sampai 10 menit dengan kegiatan santai yang kalian sukai, sekedar minum atau makan.
  6. Tuliskan hal-hal yang menurutmu penting dari yang dipelajari dari buku sumber belajar dalam buku catatan, buatlah ringkasan atau kata-kata kunci. Atau bila kamu tipe orang yang malas menulis, kamu bisa memberikan tanda pada bagian-bagian yang penting dari buku sumber dengan tanda-tanda yang menarik dan mudah dilihat, bisa menggunakan stabilo atau menggunakan potongan kertas warna-warni yang diselipkan di halaman buku yang diinginkan
  7. Kondisikan ruang belajar kamu agar nyaman untuk belajar, atur sedemikian rupa sehingga meja, kursi, rak buku, dan lampu pada posisi yang pas untuk mendukung kenyamanan belajar, berikan hiasan yang membuat kamu nyaman dan betah berada disana.
  8. Jauhkan semua gangguan. Beberapa orang harus belajar dalam keadaan hening dan tenang. Misalnya televisi, yang terbaik terkait dengan televisi ini adalah adanya kesepakatan seluruh anggota keluarga yaitu dengan tidak menghidupkan televisi pada jam-jam belajar.
  9. Kenali tipe belajarmu, kalau kamu suka belajar dengan simbol, gambar dan visualisasi maka belajarlah yang melibatkan hal-hal visual yang akan membuatmu tertarik, misalnya dengan memperhatikan gambar-gambar pada buku sumber kemudian menelaah penjelasannya, gunakan ilustrasi dan warna yang bervariasi dalam buku catatanmu agar selalu berminat untuk mempelarinya. Kalau kamu suka belajar dengan mendengarkan suara kamu bisa membaca sambil bersuara, atau sambil mendengarkan suara lain yang kamu sukai
  10. Jangan pernah malas dan bosan untuk membaca! Karena membaca menjadi pintu masuk pengetahuan dan wawasan yang merupakan tahapan belajar dasar, semua sumber belajar sekarang ini kebanyakan berbasis teks, jadi jangan malas untuk membaca, agar wawasanmu makin luas dan pengetahuanmu terus bertambah.

Semoga bermanfaat! <3

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Soal TIK kelas X (Hardware, Software, dan Sejarah TIK)

Blue Strawberry

Eksplorasi cat air